Pengaruh Bahan Pengawet Boraks dan Ekstrak Tembakau terhadap Perilaku Rekatan Bambu Laminasi Perekat Polymer Isocyanate

Penulis

  • I Wayan Avend Mahawan Sumawa Balai Litbang Perumahan Wilayah II Denpasar Pusat Litbang Perumahan dan Permukiman, Badan Litbang Kementerian PUPR Jalan Danau Tamblingan No.49, Sanur, Bali 80228
  • Ali Awaluddin Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, Jalan Grafika, Kampus No. 2, Senolowo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Inggar Sheptia Irawati Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, Jalan Grafika, Kampus No. 2, Senolowo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.31815/jp.2019.14.104-111

Kata Kunci:

Bambu laminasi, Boucherie-Morisco, rendaman panas, ekstrak tembakau, boraks

Abstrak

Bambu Petung (Dendrocalamus asper) dengan sifat mekanik yang dapat disejajarkan dengan kayu masih sangat rentan terserang organisme perusak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sifat fisik, sifat mekaniknya, pola kerusakan bambu laminasi Petung pasca pengujian mekanik serta metode pengawetan yang efektif terkait dengan retensi pengawet. Penelitian mengacu pada Standar Nasional Indonesia dan American Standard Testing and Material dengan menguji retensi bahan pengawet, sifat fisik (kadar  air dan kerapatan) serta sifat mekanik bambu laminasi (keteguhan geser perekat dan uji lentur) hingga benda uji mencapai pembebanan maksimum (failure). Hasil uji kemudian dibandingkan antara bambu sebelum dan setelah diawetkan yang kemudian dianalisis secara statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola kerusakan balok bambu laminasi cenderung mengalami kerusakan geser horizontal pada garis rekatnya (delaminasi). Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa perlakuan pengawetan memiliki pengaruh yang tidak signifikan terhadap Penurunan keteguhan geser perekat. 

Biografi Penulis

I Wayan Avend Mahawan Sumawa, Balai Litbang Perumahan Wilayah II Denpasar Pusat Litbang Perumahan dan Permukiman, Badan Litbang Kementerian PUPR Jalan Danau Tamblingan No.49, Sanur, Bali 80228

Seksi Penyelenggara Teknis

Referensi

Aini, Nurul, Morisco, dan Anita. 2009. “Pengaruh Pengawetan Terhadap Kekuatan Dan Keawetan Produk Laminasi Bambu.” Civil Engineering Forum Teknik Sipil 19 (1): 979–86.

Arsina, Lezina, Karyadi, dan Sutrisno. 2009. “Pengaruh Rasio Bambu Petung dan Kayu Sengon terhadap Kapasitas Tekan Kolom Laminasi.” Jurnal Teknologi dan Kejuruan 32 (1): 71–79.

Badan Standarisasi Nasional. 1992. Tata Cara Pengawetan Kayu Untuk Bangunan Rumah dan Gedung. SNI 03-323. Jakarta: BSN.

———. 1995. Metode Pengujian Kuat Lentur Kayu di Laboraturium. SNI 03-395. Jakarta.

———. 2000. Persyaratan Keteguhan Patah (MoR), Uji Delaminasi dan Kerapatan untuk Penggunaan Papan Lamina Struktural. SNI 01-624. Jakarta: BSN.

Darwis, Zulmahdi. 2010. “Kapasitas Geser Balok Bambu Laminasi Terhadap Variasi Perekat Labur Dan Kulit Luar Bambu.” Media Teknik Sipil 10 (1): 14–21.

Eratodi, I Gusti Lanang Bagus. 2010. “Teknologi Bambu Laminasi Sebagai Material Ramah Lingkungan Tahan Gempa.” In Konferensi Nasional Teknik Sipil 4. Denpasar: Teknik Sipil Universitas Udayana.

Fattah, Afif Rizqi, dan Hosta Ardhyananta. 2013. “Pengaruh Bahan Kimia dan Waktu Perendaman terhadap Kekuatan Tarik Bambu Betung (Dendrocalamus Asper) sebagai Perlakuan Pengawetan Kimia.” Jurnal Teknik Pomits 1 (1): 1–6.

Janssen, J. J. A. 2004. Bamboo - Determination of Physical and Mechanical Proprties - Part 1: Requirement. Switzerland: Innovative Structural Design, Material related Structural Design (MSD). https://research.tue.nl/nl/publications/.

Morisco. 1999. Rekayasa Bambu. Yogyakarta: Nafiri Offset.

Setyawati, Morisco, dan Tibertius Aji Prayitno. 2009. “Pengaruh Ekstrak Tembakau Terhadap Sifat dan Perilaku Mekanik Laminasi Bambu Petung.” Civil Engineering Forum Teknik Sipil 19 (1): 1021–29.

Siswanto, M. Fauzie, Priyosulistyo, Suprapto, dan T.A. Prayitno. 2012. “Pengaruh Leaching Bahan Pengawet CCB4 terhadap Kuat Tarik Dua Jenis Bambu.” Simposium Nasional Rekayasa dan Budidaya Bambu I 12 (1): 46–49.

Yasin, Iskandar, Henricus Priyosulistyo, Suprapto Siswosukarto, dan Ashar Saputra. 2016. “The Influence of Lateral Stress Variation to Shear Strenght Bamboo Lamination Block.” International Journal of Innovative Research in Advanced Engineering (IJIRAE) 3 (3): 33–37.

Unduhan

Diterbitkan

11/04/2019

Cara Mengutip

Mahawan Sumawa, I. W. A., Awaluddin, A., & Irawati, I. S. (2019). Pengaruh Bahan Pengawet Boraks dan Ekstrak Tembakau terhadap Perilaku Rekatan Bambu Laminasi Perekat Polymer Isocyanate. Jurnal Permukiman, 14(2), 104–111. https://doi.org/10.31815/jp.2019.14.104-111

Terbitan

Bagian

Artikel